Nusa Penida adalah surga tersembunyi yang menjadi tempat rekomendasi wisata. Karena keberadaannya masih belum dijamah oleh banyak orang ataupun wisatawan.
Menyebabkan keindahan tempat wisata yang satu ini masih sangat alami dan unik. Tak heran jika terdapat banyak wisatawan yang mengunjungi tempat ini.
Bisa berlibur bersama orang-orang tersayang merupakan momen berharga. Apalagi sekarang ini manusia lebih didominasi dengan aktivitas pekerjaan setiap harinya.
Terkadang masih sedikit pula yang menyadari bahwa liburan itu sangat penting untuk membantu pikiran yang stress karena tekanan pekerjaan ataupun aktivitas lainnya. Mungkin liburan itu terlihat hanya membawa uang.
Tapi tanpa kita sadari ternyata pergi berlibur itu dapat memberikan Efek positif terhadap semangat kita untuk kembali melakukan aktivitas di hari kemudian.
Apakah sekarang ini anda sedang merencanakan liburan ke Pulau Dewata? Tetapi Anda juga menginginkan liburan dengan tempat wisata yang unik bukan?
Nusa Penida Telur Emasnya Indonesia
Sebelum berkunjung ke destinasi wisata yang berada di Pulau Dewata ini. Mungkin informasi mengenai lokasi lebih tepatnya Pulau Nusa Penida merupakan hal yang sangat penting bagi para wisatawan.
Tapi sebenarnya Nusa Penida sendiri merupakan sebuah pulau kecil yang berada di Tenggara Pulau Bali kemudian dipisahkan oleh Selat Bandung.
Di dekat Pulau ini juga terdapat dua pulau kecil lainnya yakni Pulau Nusa Lembongan dan Pulau Nusa Ceningan.
Sedangkan arti dari kata Nusa Penida sendiri juga berasal dari bahasa Bali yang mana Nusa berarti pulau dan Penida adalah Ped juga Ida. Ped mempunyai arti kematian sedangkan Ida berarti kekuasaan.
Maka nama tempat wisata tersebut merupakan pulau yang mempunyai kekuasaan besar yang mematikan. Wah, bagaimana maksudnya? Tertarik berkunjung?
Bisa dikatakan bahwa pulau yang sekarang ini menjadi tempat wisata merupakan pulau terbesar dari adanya tiga pulau. Masyarakat sekitar pun kerap kali menyebutkan pulau tersebut sebagai Nusa Gede.
Selain itu Nusa Ceningan merupakan pulau terkecil dari ketiga pulau tersebut. Khusus untuk Nusa Lembongan menjadi pulau yang terkenal bagi wisatawan terlebih wisatawan Australia.
Daya Tarik
Sebagai tempat wisata yang diminati oleh banyak orang Nusa Penida juga memiliki daya tarik tersendiri.
Dengan adanya daya tarik tersebut menjadikan tempat ini juga dijuluki sebagai surga tersembunyi atau telur emasnya Pulau Bali.
Memang seindah dan secantik itu panorama yang akan disuguhkan kepada wisatawan ketika berkunjung ke tempat ini.
Salah satu daya tarik yang menjadikan tempat wisata ini populer di kalangan turis asing adalah mempunyai Pasir Putih yang halus.
Selain itu pemandangan alam yang sangat indah terdapat banyak tebing tinggi ataupun karts. Tidak hanya pemandangan alam nya saja tetapi keindahan pemandangan bawah laut juga tidak boleh terlupakan.
Ketahuilah bahwa Nusa Penida terkenal sebagai pulau yang menyuguhkan keindahan alam yang eksotis terlebih pada wisata pantai.
Pantai yang menjadi Primadona saat Anda mengunjungi destinasi wisata yang satu ini. Yaitu pantai Atuh dan Broken Beach Nusa Penida.
Sedangkan keindahan bawah lautnya, dengan aktivitas menyelam atau scuba diving dan snorkeling. Anda juga bisa melihat indah dan uniknya terumbu karang serta ikan langka mola-mola.
Fasilitas Memadai
Mengenai fasilitas yang sudah ada di Nusa Penida juga tidak perlu Anda lakukan. Sebagai tempat wisata yang menjadi rekomendasi bahkan sudah banyak turis asing yang keluar masuk tidak heran jika fasilitasnya sudah disediakan untuk mendukung kenyamanan serta keamanan para wisatawan.
Sudah ada fasilitas berupa penginapan. Anda tidak perlu lagi khawatir akan menginap dimana ketika berkunjung ke tempat wisata yang berada di tenggara Bali ini.
Tak hanya itu saja untuk kebutuhan penggunaan alat transportasi sudah terdapat jasa penyewaan. Paling penting lagi ada pula restoran dan kafe yang siap mengenyangkan perut.
Untuk Anda yang masih bingung benda berlibur kemana akhir pekan ini, cobalah untuk berkunjung ke Nusa Penida bersama orang-orang terkasih ataupun yang lainnya. (*)